Satgas TMMD Kodim 1418/Mamuju Bangun MCK

Mamuju – koranprogresif.co.id – Salah satu fasilitas umum yang dibutuhkan warga Lingkungan Kassa, Kelurahan Sinyoinyoi Kec. Kalukku Mamuju adalah ketersediaan MCK (Mandi, Cuci dan Kakus), mengingat sarana umum yang satu ini diperuntukkan bagi masyarakat untuk melakukan aktivitas mandi, mencuci dan buang air, Jum’at (29/7/22).

Mengingat betapa pentingnya sarana umum ini, Satgas TMMD Ke-114 Kodim 1418/Mamuju membangun MCK dengan harapan warga disekitar Lingkungan Kassa dapat memanfaatkan dengan baik.

Dihubungi lewat Hp selulernya, Dansatgas TMMD 114 Kodim 1418/Mamuju, Letkol Inf. M.Imasfy menuturkan, MCK ini dibangun disekitar lokasi yang penduduknya cukup padat, dengan harapan dapat digunakan oleh beberapa keluarga yang memang tidak memiliki kamar mandi dan kakus.

“Semoga dengan terbangunnya MCK ini, dapat menjadi cermin Lingkungan yang bersih dan sehat,” ucap Dansatgas. (Red).

Berita Lainnya