Kodim 0806/Trenggalek Gelar Serbuan Vaksinasi Untuk Kalangan Para Santri

Trenggalek – koranprogresif.co.id – Kodim 0806/Trenggalek kembali melaksanakan serbuan vaksinasi yang dilaksanakan secara serentak dengan menyediakan sebanyak 1.100 dosis vaksin.

Sasaran serbuan vaksinasi kali ini kepada kalangan santri dan pelajar serta Pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) di wilayah Kabupaten Trenggalek, yakni di Ponpes Bahrul Ulum Kecamatan Durenan sebanyak 600 dosis dan Ponpes Azzuhadaa Kecamatan Tugu sebanyak 500 dosis, Sabtu (11/9/21).

Komandan Kodim 0806/Trenggalek, Letkol Arh Uun Samson Sugiharto, S.I.P., M.I.Pol mengatakan, Kegiatan serbuan vaksinasi ini merupakan program Panglima TNI, Marsekal Hadi Tjahjanto yang wajib diselenggarakan untuk para santri dan pelajar pondok pesantren.

“Kegiatan vaksinasi yang diselenggarakan jajaran Kodam V/Brawijaya hari ini mendapatkan pemantauan langsung oleh Panglima TNI melalui video conferensi,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Ia menegaskan, Pihaknya akan terus bersinergi dengan Forkopimda Trenggalek untuk pelaksanaan serbuan vaksinasi secara bertahap ke Ponpes yang ada di wilayah Kabupaten Trenggalek.

Dandim berharap, semoga dengan adanya serbuan vaksinasi ini kasus penyebaran virus Covid-19 di wilayah Kabupaten Trenggalek semakin menurun sehingga kegiatan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) bersama bagi para pelajar bisa dilaksanakan kembali seperti sediakala,” pungkasnya. (Red).

Berita Lainnya