Kapolres Indramayu Pimpin Apel Gelar Pasukan Ops Patuh Lodaya 2022

Indramayu – koranprogresif.co.id –  Kapolres Indramayu AKBP M. Lukman Syarif, S.I.K., M.H., pimpin apel gelar pasukan Ops Patuh Lodaya 2022, bertempat di lapangan apel Polres Indramayu, Senin (13/6/2022).

Dalam apel gelar pasukan Ops Patuh Lodaya 2022 dihadiri Dandim 0616/Indramayu diwakili oleh Kasdim 0616/Indramayu Mayor Inf. Ruhiyat Dan Sub Den POM Kapten CPM Nanang Sumantra, S.H., Waka Polres Indramayu Kompol Arman Sahti, S.H., S.I.K., M.H., Kasat Pol PP Indramayu diwakili oleh TRANTIBUM Eko Prabowo, Kadisub Indramayu diwakili oleh Kabid Darat Rasito, para PJU Polres Indramayu serta para Kapolsek jajaran Polres Indramayu.

Adapun kuat personil yang mengikuti apel gelar pasukan Ops Patuh Lodaya 2022, 1 SST Kodim 0616/Indramayu dan PM Indramayu, 1 SST Dalmas Polres Indramayu, 1 SST Gabungan Staf Polres Indramayu, 1 SST Sat Lantas Polres Indramayu, 1 SST Sat Intelkam Polres Indramayu, 2 SST Sat Reskrim dan Sat Narkoba, 1 SST Taruna Akpol, 1 SST Siswa Seba SPN Polda Jabar serta 1 SST gabungan Sat Pol PP Kab. Indramayu, dan Dishub Kab. Indramayu.

Pada kesempatan itu Kapolres Indramayu AKBP M. Lukman Syarif menyampaikan amanat dari Kapolda Jabar Irjen Pol Drs. Suntana, M.Si.

“Apel Gelar Pasukan dimaksudkan untuk mengecek kesiapan personel dan sarana dan prasarana sebelum pelaksanaan operasi Patuh Lodaya 2022 di wilayah hukum Polda Jabar,” ucap AKBP M. Lukman Syarif.

Sambungnya, sesuai amanat undang-undang republik Indonesia nomor 22 tahun 2009 tentang lalu lintas dan angkutan jalan, POLRI khususnya Polantas bersama pemerintah yang didukung instansi terkait dan pemangku jalan lainnya memiliki tanggung jawab untuk menjaga keamanan dan kelancaran arus lalu lintas serta menurunkan titik Lokasi kemacetan, pelanggaran, dan kecelakaan lalu lintas guna terciptanya Kamseltibcar Lantas yang aman dan kondusif.

“Terciptanya Kamseltibcar Lantas yang aman dan kondusif pada masa pandemi covid 19 saat ini tentunya memerlukan upaya dan kerja keras kita semua guna terciptanya Kamtibmas dan Kamseltibcar Lantas yang aman dan kondusif dengan tetap mematuhi protokol kesehatan yang berlaku,” tuturnya.

AKBP M. Lukman Syarif menyampaikan, adapun upaya-upaya kegiatan Preemtif dan Preventif serta didukung Polda Gakkum lantas secara elektronik dengan menggunakan ETLE statis dan mobil dalam rangka meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat terhadap peraturan Perundang-Undangan lalu lintas maka Polda Jabar dan jajaran menggelar operasi Kepolisian dengan sandi Operasi “Patuh Londaya 2022” yang digelar serentak di seluruh Indonesia dengan tema operasi adalah “Tertib berlalu lintas menyelamatkan anak bangsa”.

Operasi ini digelar selama 14 hari terhitung mulai tanggal 13 sampai dengan 26 Juni 2022, adapun personel yang terlibat dalam operasi Patuh Lodaya 2022 berjumlah 1.925 personel. Dengan perincian satgas Polda Jabar sebanyak 520 personel dan satgas Jajaran sebanyak 1.405 personel.

“Saya yakin dan percaya dengan kuat personil yang terlibat tersebut di atas dan kesiapan Lat Pra Ops yang telah dilaksanakan maka diharapkan pelaksanaan operasi Patuh Lodaya 2022 hasilnya dapat terlaksana dengan baik,” ucap AKBP M. Lukman Syarif. (Krz)

Berita Lainnya