Kapenrem 081/DSJ: Semoga TMMD ke-113 Membawa Keberkahan

Ponorogo – koranprogresif.co.id – Setiap detik, setiap menit sungguh sangat berarti bagi para prajurit TNI yang tergabung dalam Satgas TMMD ke-113 Ponorogo.

Hal itu dilakukannya untuk dapat mempersembahkan yang terbaik bagi masyarakat Desa Cepoko, Kecamatan Ngrayun.

Hal itu dikarenakan, saat ini mereka harus terus berpacu dengan waktu untuk menyelesaikan berbagai pembagunan infrastruktur di desa tersebut yang menjadi lokasi dilaksanakannya TMMD ke-113 Ponorogo.

Salah satunya yaitu pada sasaran pembangunan jembatan. Struktur jembatan yang awalnya terbuat dari kayu dan hanya dapat dilalui kendaraan roda 2, kini mereka akan sulap menjadi jembatan beton yang dapat dilalui kendaraan roda 4 sekalipun.

Selain sebagai akses penghubung antara dusun, jembatan tersebut juga biasa dilalui oleh masyarakat yang akan beraktivitas ke lahan pertanian mereka.

“Jembatan ini sangat vital bagi masyarakat kami. Banyak masyarakat yang memanfaatkannya untuk ke ladang dan berkunjung ke sanak family mereka,” ujar Kades Cepoko, Dwi Cahyanto beberapa waktu lalu.

Dengan kondisi jembatan yang semakin baik dan layak diharapkan nantinya juga akan dapat membantu aktivitas masyarakat sehari-hari. “Tentunya itu harapan kami. Semoga terbantu,” ujar Kapenrem 081/DSJ, Mayor Arm Nurwahyu Sujatmiko melalui pesan singkatnya, Minggu (22/5/2022).

Lebih dari itu, Pamen TNI AD juga berharap, keberadaan akses baru tersebut nantinya mampu mendongkrak dan menggerakkan perekonomian masyarakat.

“Semoga TMMD ke-113 membawa keberkahan. Kehidupan masyarakat semakin baik dan sejahtera,” tandasnya. (Red).

Berita Lainnya