Dansatgas TMMD 112 Kab. Mamasa: Pembangunan MCK Segera Diselesaikan

Mamasa – koranprogresif.co.id – 5 (Lima) unit MCK dan penampungan air yang dibangun oleh Satgas TMMD Ke 112 di Desa Banea dan Desa Batang Uru telah mencapai 85 % dan saat ini dalam tahap penyelesaian, Jum’at (24/09/21).

Dansatgas TMMD Ke – 112 Kodim 1428/Mamasa, Letkol Inf Stevi Palapa mengatakan, Lima MCK yang dibangun olah Satgas TMMD, satu unit telah dapat digunakan, sedangkan empat unit lainnya dalam tahap penyelesaian.

“Kami usahakan empat unit yang masih tersisa, segera dapat diselesaikan pembangunannya, agar seluruhnya segera dapat digunakan oleh masyarakat,” ucap Letkol Inf Stevi Palapa.

Lanjut dikatakan bahwa, pembangunan MCK ini merupakan sarana fasilitas umum yang digunakan bersama oleh beberapa keluarga untuk keperluan mandi, mencuci, dan buang air, disamping itu masyarakat sudah tidak lagi membuang kotoran ditempat yang lain.

“Tujuan Pembangunan MCK ini untuk menjaga kebersihan, Kesehatan dan mencegah pencemaran lingkungan,” tutup Dansatgas TMMD 112 Kab. Mamasa, Letkol Inf. Stevi Palapa. (Red).

Berita Lainnya