Cegah Covid-19, Babinsa Serka Ihak Bersama Empat Pilar Tertibkan Pedagang Liar

Bekasi – koranprogresif.co.id – Babinsa Serka Ihak bersama empat pilar melaksanakan kegiatan pembagian penertiban kaki lima yang berada di bahu jalan yang mengganggu arus lalu lintas dan membuat jalan menjadi sempit dan susah untuk di lalui para pengguna jalan dan membuat jalur jalan menjadi kumuh tidak enak untuk di pandang di Stasiun Cikarang Desa Karang Asih Kec. Cikut, Kab. Bekasi, Minggu (16/1).

Babinsa mengatakan, dalam kegiatan ini, para pedagang menerima dan tidak minta ganti rugi kepada pemerintah karena mereka sadar akan tempat tersebut akan di gunakan untuk umum.

Para pedagang sadar dengan sendirinya membongkar kios atau warungnya sendiri yang berada di lokasi jalur umum.

“Pedagang sangat berterimakasih kepada petugas yang telah memberikan waktu untuk membongkar masing-masing,” ujarnya.

Babinsa menghimbau kepada para pedagang agar menjaga kesehatan dan kebersihan lingkungan, agar terhindar dari terjangkit bahaya demam berdarah.

Babinsa Serka Ihak tidak bosan-bosannya memberikan himbauan tentang wabah virus corona yang meningkat.

“Kepada masyarakat untuk tidak melaksanakan kegiatan yang bersifat berkerumun dan hindari kegiatan kegiatan yang mengundang orang banyak, agar terhindar dari covid-19 dan selalu menjaga dan harus mematuhi protokol kesehatan,” pungkas dia. (Red)

Berita Lainnya