Bocah Malnutrisi, Muhamad Sidik Amiruloh Kecamatan Kebonpedes Diperbolehkan Pulang

Sukabumi – koranprogresif.co.id – Seksi Dokter dan Kesehatan Polres Sukabumi Kota bersama-sama dengan tim kesehatan rumah sakit Bhayangkara TK II Sukabumi kunjungi Muhamad Sidik Amiruloh, bocah malnutrisi di Kampung Ranji RT. 01/01 Desa Kebonpedes Kecamatan Kebonpedes, Kabupaten Sukabumi, Jum’at (2/9/2022).

Kunjungan kesehatan terhadap pasien yang menderita Cerebral Palpasi, Malnutrisi, Tb Paru Aktif dan Microcepal tersebut dilakukan pasca bocah asal Kebonpedes tersebut diijinkan pulang oleh pihak rumah sakit R. Syamsudin, S.H pada akhir bulan Agustus kemarin.

Di tengah kunjungan tersebut, Muhamad Sidik Amiruloh sempat mengalami kejang-kejang yang disebabkan epilepsi hingga harus diperiksa kembali oleh tim gabungan kesehatan dari Rumah Sakit Setukpa dan Sie Dokkes Polres Sukabumi Kota.

Usai lakukan pemeriksaan medis, Tim gabungan Kesehatan kembali membawa Muhamad Sidik Amirulloh ke Rumah Sakit Bhayangkara TK II Sukabumi guna penanganan medis selanjutnya.

Terpisah, Kasi Dokkes Polres Sukabumi Kota, Aipda Ayi Priyatin menyebutkan, kunjungan kesehatan yang dilakukannya bersama-sama dengan pihak Rumah Sakit Setukpa merupakan salah satu pelayanan prima Kepolisian untuk memastikan penanganan dan kesehatan pasien yang menderita malnutrisi tersebut.

“Hari ini, kami dari Sie Dokkes Polres Sukabumi Kota bersama-sama dengan Tim Kesehatan Rumah Sakit Bhayangkara TK II Sukabumi lakukan kunjungan kesehatan terhadap ananda Muhamad Sidik Amirulloh, pasien anak yang menderita Cerebral Palpasi, Malnutrisi, Tb Paru Aktif dan Microcepal yang sempat diperbolehkan pulang oleh pihak rumah sakit Bunut kemarin,” ujar Aipda Ayi kepada awak media.

“Tentunya kunjungan kesehatan ini merupakan salah satu pelayanan prima Kepolisian yang kami berikan terhadap masyarakat,” sambungnya.

Aipda Ayi juga menuturkan, saat kami berkunjung ke rumahnya di Kebonpedes tadi, ternyata ananda Muhamad Sidik Amirulloh ini mengalami kejang-kejang sehingga kami memutuskan untuk membawanya kembali ke rumah sakit Bhayangkara TK II Sukabumi guna perawatan medis selanjutnya, tandasnya.

Diketahui sebelumnya, Muhamad Sidik Amirulloh merupakan pasien anak yang menderita Cerebral Palpasi, Malnutrisi, Tb Paru Aktif dan Microcepal yang telah menjalani perawatan selama hampir Satu pekan di rumah sakit R. Syamsudin, SH.

Senin, 29 Agustus 2022, Muhamad Sidik Amirulloh diperbolehkan pulang oleh pihak rumah sakit dan harus melakukan pemeriksaan kesehatan rutin ke rumah sakit pada 5 September 2022 mendatang. (Red).

Berita Lainnya