Bantu Tim Penanggulangan Banjir, Babinsa Serma M. Ropii Siaga di Pos Banjir

Bekasi – koranprogresif.co.id – Babinsa Simpangan, Serma M Ropii Lubis melaksanakan siaga banjir bersama tim penanggulangan bencana alam Desa Simpangan karena ada genangan air di wilayah Desa Simpangan tempatnya di kampung Cibeber RT 1 Rw 4 dan Kampung Kaum Lebak RT 4 Rw 2, Kamis (7/4).

Meluapnya kali Cilemahabang disebabkan debit air hujan yang sangat tinggi dan tidak bisa di tampung kali Cilemahabang, akhirnya meluap dan mengenang pemukiman warga setinggi 60 Cm sebanyak 450 KK banjir.

“Ini memang sudah menjadi langganan bila terjadi hujan deras,” ujar Babinsa.

Dijelaskan Serma M Ropii Lubis, saat ini Tim penanggulangan bencana Desa Simpangan telah menyiapkan penampungan dan dapur umum bila ada warga yang harus mengungsi.

“Sukur Alhamdulillah pada banjir pada malam hari ini, gak ada warga yang mengungsi karena genangan air cepat turun,” terangnya.

Babinsa berharap, masyarakat tetap waspada akan adanya banjir. Karena cuaca saat ini sudah tidak menentu. (Red)

Berita Lainnya